Ide paling brilian saat ini adalah mencari penyedia jasa jual kaos polos dan membeli beberapa potong dengan berbagai macam warna. Hal ini sebenarnya berlaku bagi pria dan wanita.
Hanya saja, wanita masih menganggap bahwa padu padan busana masih belum dapat mewakili keinginan mereka untuk tampil sempurna. Mayoritas dari mereka terus ingin menambah koleksi busana, terlebih bagi mereka yang paling gemar berfoto selfie dan mengunggahnya di media sosial.
Bagaimana dengan pria? Memang, pria bisa tampil dengan satu kaos polos untuk tiga hari dan mereka merasa nyaman-nyaman saja. Tetapi, ada juga pria yang tidak ingin terlihat monoton dengan kaos polos yang mereka kenakan. Sebenarnya, ada beberapa ide yang dapat membuat penampilan pria menjadi lebih keren dengan padu padan busana yang melibatkan kaos polos dan atasan lainnya.
Vest Bermotif Garis
Coba kaos polos berwarna putih atau hitam yang dipadukan dengan vest atau rompi rajut berwarna hitam dengan motif garis merah atau biru tua. Sebaiknya, kaos polos dipadukan dengan rompi yang berwarna kontras, sehingga lebih terlihat trendi.
Pilihan rompi rajut sekarang juga sangat banyak, baik dalam warna ataupun model kerah. Selain kerah V dan standar oblong, saat ini banyak rompi rajut yang dilengkapi dengan hoodie. Paduan rompi dengan hoodie sangat pas untuk remaja, yang tidak ingin terlihat monoton saat berkumpul bersama teman-teman.
Kemeja Dengan Berbagai Konsep
Paduan kaos polos dan kemeja tidak pernah lekang oleh zaman. Di tahun 90an, padu padan ini sudah sangat diminati. Hingga kini, padu padan ini masih sangat disuka oleh siapa saja, bahkan oleh pria dewasa.
Simak semua situs resmi para desainer ternama yang jual kaos polos, dimana selalu ada saran untuk memadukan kaos dengan kemeja. Lagi-lagi, pilih kemeja dengan warna yang kontras dengan kaos polos yang dikenakan.
Paduan ini juga dapat disesuaikan untuk penampilan formal dan informal. Untuk tampilan kasual, kemeja kotak-kotak dengan kaos polos masih ‘legend’ hingga saat ini. Pertimbangkan pula paduan kemeja denim biru muda dengan kaos abu-abu polos yang memukau.
Jaket Denim
Padu padan kaos polos dan jaket denim tidak kalah ‘legend’. Mereka yang sama sekali tidak punya ide untuk padu padan secara cepat dan tepat pasti dapat memadukan dua jenis busana ini dengan sangat mudah. Terlebih, siapapun pasti memilikinya. Jaket denim kini juga tidak terbatas warnanya, meskipun mayoritas pria hanya akan memilih denim berwarna biru atau hitam saja.
Jadi, manfaatkan jasa penyedia jual kaos polos yang menghadirkan berbagai macam warna, desain dan harga. Koleksi kaos polos dengan jumlah banyak tentu dapat memudahkan pengguna dalam memadukannya dengan bawahan atau atasan apapun.